Pandan(Humas). Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah menggelar kegiatan safari Ramadan 1446 H dengan menurunkan para guru dan 4 tim yang terdiri dari 11 orang peserta didik yang dianggap mampu untuk memberikan ceramah agama kepada masyarakat yang melaksanakan sholat taraweh berjamaah di Mesjid selama bulan Ramadan, Kamis(7/3).
1. Mesjid Nurul Hikmah Kalangan ( Ahmad Syafar Zega, Dian Syaputra Batubara, Mifsal Waldana Hutagalung), 2. Mesjid Nurul Wathon Lubuk Tukko( Tri Suci Ramadhani, Ummi Salkya Zega, Aida Rahayu Tambunan), 3. Mesjid Darussalam Sibuluan Terpadu(Atika Siregar, Aisyah, Sakinah) & 4. Mesjid Budi Luhur (Nursalsabila Prini & Salqa Risqi).
Kepala MAN 3 Tapanuli Tengah Hj. Juraida Siregar, S.Ag M.Pd dalam sambutannya menyampaikan bahwa safari Ramadan merupakan program tahunan yang diselenggarakan selama bulan Ramadan. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara keluarga besar MAN 3 Tapanuli Tengah dengan masyarakat serta mensyiarkan Agama Islam dan sekaligus merupakan program madrasah pendidikan bagi peserta didik dalam melatih mentalitas mereka untuk tampil di masyarakat luas.
Juraida berpesan kepada tim safari Ramadan MAN 3 Tapanuli Tengah dalam menyampaikan dakwahnya harus santun, isi ceramah/dakwah harus memberikan motivasi, mengajak masyarakat maupun anak-anak agar giat melaksanakan sholat berjamaah dan membaca Al-Qur’an serta memakmurkan mesjid.
Beliau juga menekankan kepada seluruh peserta didiknya agar dapat menjaga nama baik dan membawa harum nama madrasah. “Kalian adalah putra-putri terbaik yang terpilih menjadi duta MAN 3 Tapanuli Tengah. Saat kalian terjun di masyarakat harus bisa menjaga nama baik madrasah,” ungkapnya. Peserta didik MAN 3 Tapanuli Tengah yang diutus dalam tim Safari Ramadan sudah dilatih dan dibimbing oleh Guru Pembimbing MAN 3 Tapanuli Tengah Dahrul effendi Sitompul.
Pada kesempatan tersebut tim safari Ramadan MAN 3 Tapanuli Tengah menyerahkan bantuan kepada BKM Mesjid yang dikunjungi dengan menciptakan rasa kebersamaan dan saling membantu antar sesama di bulan suci ini.
Tim safari Ramadan MAN 3 Tapanuli Tengah mendapat sambutan yang hangat dan luar biasa dari masyarakat setempat. Mereka sangat puas dengan penampilan Syarhil Quran MAN 3 Tapanuli Tengah. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada BKM Mesjid dan masyarakat yang telah menyambut kedatang tim safari Ramadan MAN 3 Tapanuli Tengah. Semoga silaturahim ini terjalin sampai kapanpun dan dimanapun. (ms)